Jumat, 03 Agustus 2012


      Kesehatan

a.      Pola hidup masyarakat
Sumber air untuk aktivitas mandi, mencuci, dan minum berasal dari mata air, sungai dan sumur. Sudah cukup banyak masyarakat yang memiliki kamar mandi. Terdapat dua sungai yang digunakan yaitu sungai Ciseeng dan Cikaler. Secara umum berdasarkan obesrvasi dan data dari pemerintahan desa, derajat kesehatan masyarakat desa ini tergolong kategori sedang.
b.      Pranata kesehatan
Di Desa Bantar Agung hanya terdapat satu puskesmas pembantu (pustu) dan lima posyandu yang tersebar di dusun Tegal Datar, Ciganda, Puncak Dago, Bantar Agung, dan Cinunjang. Di desa ini hanya terdapat satu  tenaga kesehatan yaitu bidan. Dapat dibayangkan seorang bidan harus melayani satu desa yang kedusunan tersebar jauh dan susah dijangkau. Hal tersebut menghambat pemberian pelayanan kesehatan. Kegiatan posyandu dilaksanakan satu bulan sekali dengan kegiatan pemeriksaan ibu hamil, pemeriksaan dan pengukuran tinggi dan berat badan bayi dan balita serta pembagian makanan tambahan yang makin kesini semakin menurun dikarenakan sumber dana yang menurun.
Angka kematian bayi (AKB) di Desa Bantar Agung cukup tinggi di tahun 2011 dan 2012, naik sekitar 50%. Menurut pemerintah desa AKB yang tinggi tersebut dikarenakan jarak rrumah ibu bersalin yang jauh dari tempat persalinan misalnya pustu. Hal ini mendorong pemerintah desa juga menggalang kerja sama antara bidan, paraji dan kader untuk meningkatan kualitas pelayanan persalinan, dimana bidan mendatangi rumah ibu yang akan bersalin. Usaha lain yang dilakukan adalah program Jampersal.
Dalam aktivitasnya bidan dibantu oleh kader pelayanan posyandu di masing-masing dusun. Ada juga tim pembantu bidan pada program keluarga berencana (PLKB) namun saat ini tidak aktif.

Permasalahan
-         Minimnya tenaga kesehatan
-         Tidak adanya ambulans desa
-         Belum aktifnya aktivitas kader kesehatan

           Rekomendasi
-          Pengajuan kembali kepada pemerintah kabupaten untuk penempatan tenaga kesehatan lain misalnya dokter
-          Pelatihan kader kesehatan
-          Penyuluhan PHBS (Pola Hidup Bersih dan Sehat)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar